Alat musik yang sering dimainkan oleh para musisi dapat digolongkan menjadi tiga yaitu menurut fungsinya, cara memainkannya serta sumber bunyinya dari penggolongan ini akan terdapat berbagai macam alat musik dari berbagai daerah dengan ke unikan suara yang khas, dan berikut penjelasan detail mengenai alat musik menurut fungsinya.
Melodis
Alat musik dari jenis ini merupakan jenis instrumen yang berfungsi untuk memainkan melodi dalam sebuah lagu dan biasanya tidak dapat memainkan chord secara sendirian contohnya seperti biola, trupet, flute.
Harmonis
Memainkan harmoni merupakan kegunaan utama dari alat musik harmonis, alat musik dari golongan ini dapat memainkan beberapa nada atau memainkan chord dengan satu alat musik contohnya gitar, piano, keyboard, harpha.
Ritmis
Merupakan golongan alat musik yang berfungsi untuk mengiringi sekaligus mengatur tempo pada sebuah lagu, alat musik dari jenis ritmis memiliki ciri tidak bernada atau bernada tetap contohnya drum, triangle, gendang.
Untuk anak di usia balita disarankan kepada para orang tua untuk memberikan alat musik mainan untuk pengenalan pada anak.
Terima kasih telah membaca artikel tentang Golongan Alat Musik Bedasarkan Fungsinya di blog Udah Punya jika anda ingin menyebar luaskan artikel ini di mohon untuk mencantumkan link sebagai Sumbernya, dan bila artikel ini bermanfaat silakan bookmark halaman ini di web browser anda, dengan cara menekan Ctrl + D pada tombol keyboard anda.